Ajak Anggota MDS Coop Ikut Mendukung, Rini Soemarno Suarakan Prabowo Presiden 2024

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 22 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Acara MDS Coop Temu Anggota 2024 yang diadakan di Stadium Pakan Sari, Bogor, Jawa Barat. (Dok. Tim Media Prabowo)

Acara MDS Coop Temu Anggota 2024 yang diadakan di Stadium Pakan Sari, Bogor, Jawa Barat. (Dok. Tim Media Prabowo)

KALIMANTANRAYA.COM – Mantan Menteri BUMN Rini Mariani Soemarno mengajak ribuan massa mendukung Prabowo Subianto, capres nomor urut 2 untuk memilihnya menjadi Presiden RI 2024-2029.

Hal tersebut diungkapkan Rini dalam acara ‘Temu Anggota Mekar Digital Sejahtera (MDS Coop)’ di Pakansari, Bogor, Minggu  21 Januari 20214.

Rini yang juga Ketua Dewan Pembina Koperasi MDS, mengatakan bahwa dukungan terhadap Prabowo boleh diartikan sebagai dukungan dari keluarga.

Sebab, capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) itu menjabat sebagai Ketua Dewan Kehormatan MDS Coop sejak akhir tahun 2023 lalu.

“Pak Prabowo ini sudah menjadi keluarga kita dan beliau adalah capres dalam pemilu tanggal 14 Februari 2024.”

Baca artikel lainnya di sini : Prabowo Peluk dan Beri Bantuan Bebek untuk Pengusaha Telur Asin Asal Subang, Jadi Momen Haru

“Anak-anakku, saudara-saudaraku, kita sebagai keluarga besar MDS harus saling menjaga saling mendukung dan bekerja keras semaksimal mungkin”.

“Dengan mengingatkan suami, istri, keluarga untuk mendukung keluarga kita Prabowo Subianto,” ujar Rini.

Ia melanjutkan, dirinya yakin bahwa Prabowo merupakan sosok pemimpin yang dibutuhkan Indonesia.

Lihat juga konten video, di sini: Di Majalengka, Calon Presiden Prabowo Subianto Sebut Demokrasi Artinya Rakyat yang Berkuasa

Tidak hanya anggota koperasi, ia yakin seluruh rakyat akan makmur dan sejahtera ketika dipimpin Prabowo kelak.

“Ibu yakin bila beliau jadi presiden Indonesia, bukan hanya anggota MDS saja yang akan mandiri, makmur dan sejahtera tapi seluruh rakyat Indonesia akan makmur dan sejahtera,” kata Rini.

“Semoga Allah SWT mengabulkan harapan kita bersama yaitu Prabowo Subianto menjadi presiden 2024-2029 yang akan mensejahterakan kita semua,” tambah dia.

Rini lalu mengungkapkan, kegiatan ‘temu anggota’ tersebut diinisasi oleh Prabowo agar menjadi tradisi tahunan.

Diakhir sambutannya, ia mengajak ribuan anggota yang hadir untuk meneriakkan yel-yel koperasi yang menyorakkan nama Prabowo.

“MDS berani! MDS rumah kita! MDS keluarga kita! MDS Prabowo Subianto!” teriak ribuan massa.***

Berita Terkait

Terima Aspirasi, Mensesneg Prasetyo Hadi Kompak Nyanyi ‘Darah Juang’ Bareng Ratusan Mahasiswa
Pesan ke Para Caleg dan Cakada Gagal Terpilih, Presiden Prabowo Subianto: Jangan Menyerah, Jatuh Biasa
Partai Demokrat Raih Kemenangan di 9 dari Total 14 Kabupaten dan Kota di Provinsi Kalimantan Barat
Sempat Berbeda Pilihan Tapi Tetap Bersahabat, Presiden Terpilih Prabowo Subianto Sambut Baik Elit PKS
Soal Meutya Hafid Jadi Menkominfo di Kabinet Prabowo Subianto, Budi Arìe Setiadi: Enggak Apa-apa
Kalimantan Media Center Dukung Pilkada 2024 untuk Menangkan Pilkada di Kalimantan Lewat Publikasi
Rekomendasi Partai Demokrat, Didik Agus Triwiyono dan Gilang Dirga Maju Pilkada Bandung Barat 2024
Daftar 10 Pasangan Cagub – Cawagub yang Diputtuskan Partai Golkar, dari Sumut hingga Papua Barat Daya

Berita Terkait

Sabtu, 22 Februari 2025 - 07:29 WIB

Terima Aspirasi, Mensesneg Prasetyo Hadi Kompak Nyanyi ‘Darah Juang’ Bareng Ratusan Mahasiswa

Sabtu, 14 Desember 2024 - 11:03 WIB

Pesan ke Para Caleg dan Cakada Gagal Terpilih, Presiden Prabowo Subianto: Jangan Menyerah, Jatuh Biasa

Jumat, 29 November 2024 - 16:16 WIB

Partai Demokrat Raih Kemenangan di 9 dari Total 14 Kabupaten dan Kota di Provinsi Kalimantan Barat

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 15:11 WIB

Sempat Berbeda Pilihan Tapi Tetap Bersahabat, Presiden Terpilih Prabowo Subianto Sambut Baik Elit PKS

Rabu, 2 Oktober 2024 - 08:12 WIB

Soal Meutya Hafid Jadi Menkominfo di Kabinet Prabowo Subianto, Budi Arìe Setiadi: Enggak Apa-apa

Berita Terbaru