KALIMANTANRAYA.COM – Ribuan pengemudi ojek online (ojol) yang tergabung dalam ‘Ojolet’ memberikan penilaian untuk kepemimpinan Prabowo Subianto di Kementerian Pertahanan.
Ojelet yang erupakan komunitas penggemar Erick Thohir itu memberikan nilai 100 untuk kepemimpinan Prabowo di Kemenhan.
Penilaian tersebut disampaikan di acara dukungan untuk Prabowo-Gibran di Lapangan Banteng, Pasar Baru, Jakarta, Jumat, (19/1/2024).
Pada momen itu, Prabowo yang sedang berpidato, tiba-tiba meminta izin bertanya kepada mereka.
Baca Juga:
Masalah Bilateral Termasuk Tenaga Kerja Sepakat Kita Tertibkan, Prabowo Subianto ke Malaysia
Kemitraan Infrastruktur Berkelanjutan, Menteri Inggris Catherine West akan Temui Menlu Sugiono
Media Online Ini Siap Bantu Terbitkan Artikel Tugas Kampus di Media Online, Khusus untuk Mahasiswa
“Tunggu-tunggu. Izinkan, boleh saya tanya satu pertanyaan?” tanya Prabowo.
Baca artikel lainnya di sini : Inilah Respons Calon Presiden Prabowo Subianto Ketika Para Ojek Online Minta Dirinya Joget Gemoy
” Boleh Pak,” jawab para ojol serempak.
“Saudara kasih nilai berapa kepada saya?” tanya Prabowo lagi.
Pertanyaan tersebut langsung disambut teriakan para ojol. Ada yang mengatakan 100; 1000; 1 juta; sampai tidak terhingga.
Lihat konten video lainnya, di sini: Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Nusantara, Ristadi : Tenang Pak Prabowo, Pekerja Buruh Bersama Bapak
“100 Pak,” sahut mereka.
“Berapa? 100? Wah itu ketinggian, terima kasih,” jawab Prabowo disambut tawa para ojol.***
Baca Juga: