Prabowo Subianto Didoakan Menjadi Presiden 2024 oleh Vokalis Dewa 19 Ari Lasso

Avatar photo

- Pewarta

Minggu, 21 Mei 2023 - 13:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menghadiri acara konser orkestra Dewa 19 bertajuk “A Night At The Orchestra

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menghadiri acara konser orkestra Dewa 19 bertajuk “A Night At The Orchestra" di Grand City Convention Hall Surabaya. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

INDONESIARAYA.CO.ID – Vokalis Dewa 19 Ari Lasso menyapa Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang mengisi waktu malam minggunya di Surabaya.

Prabowo Subianto menghadiri konser orkestra Dewa 19 bertajuk “A Night At The Orchestra” di Grand City Convention Hall Surabaya, Sabtu, 20 Mei 2023.

“Mudah-mudahan Bapak Prabowo menikmati musik dari Dewa ya Pak, dan mudah-mudahan menjadi Presiden 2024,” kata Ari Lasso dari atas panggung yang langsung disambut gemuruh dan tepuk tangan penonton.

Prabowo Subianto datang di tengah-tengah saat konser berlangsung. Ia disambut oleh putra sulung Ahmad Dhani Al Ghazali dan masyarakat yang menunggu di depan hall.

Prabowo Subianto dan Al duduk bersebelahan dalam konser itu. Prabowo mengenakan kemeja biru terang dan celana jeans biru.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Pengamat Soroti Dukungan 15 Kelompok Relawan Jokowi – Gibran kepada Capres Prabowo Subianto

Ari Lasso malam itu membuka penampilannya dengan membawakan lagu Elang dan Cinta ‘kan Membawamu Kembali.

“Cinta selalu membawa Dewa kembali ke Surabaya,” kata Ari Lasso.

Bersama Dhani, Ari Lasso kemudian menyanyikan lagu Persembahan Dari Surga.

Ari Lasso kemudian membawakan lagu Dewa 19 yang baru-baru ini dirilis ulang bersama dirinya. Lagu ini berjudul Satu. Kirana menjadi lagu pamungkas yang dinyanyikan Ari.

Namun sebelum konser usai, Dewa tampil dengan semua penyanyi, mulai dari Andien, Mulan, Virzha, Ari dan Ello. Mereka membawakan lagu Kangen.

Selepas konser pada 23.00, Prabowo pun sempat memasuki backstage dan menyapa para musisi dan kru, seraya memberikan ucapan selamat dan semangat.

Prabowo Subianto selama ini setia menonton konser Dewa 19. Ini adalah kali ketiga Prabowo menyaksikan konser mereka secara langsung.

Prabowo Subianto menyaksikan konser Dewa 19 bertajuk “51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani”, di Istora Senayan, Jakarta tanggal 28 Mei 2023.

Berikutnya konser Dewa di Balikpapan tanggal 11 Maret 2023 bertajuk “SAGAPHORA 30 Tahun Berkarya Dewa Tour 30 Kota, dan terakhir di Surabaya ini.***

Berita Terkait

Prabowo Subianto Ikut Nonton Konser 3 Dekade Ari Lasso, Penonton: Prabowo Presiden, I Love You!
Al Ghazali dan El Rumi Resmi Gabung Partai Gerindra, Ungkap Alasan Kagumi Prabowo
Jokowi-Prabowo Kompak di Pernikahan Kevin-Valen, Pengamat: Prabowo Potensi Besar Next President
Disebut Namanya di Lagu Ojo Dibandingke, Prabowo Subianto Malah Sebut Nama Jokowi
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Rabu, 29 November 2023 - 11:12 WIB

Super Lengkap, Inilah 100-an Portal Berita yang Bermitra dengan Sapu Langit Communications

Minggu, 26 November 2023 - 23:26 WIB

CSA Award 2023: Dennis, Bilal Makarim, dan Swelinda Juara Kompetisi Masyarakat Umum

Kamis, 6 April 2023 - 15:03 WIB

PT Jasa Marga Tbk Berlakukan Diskon 20 Persen untuk Tarif Terjauh Jalan Tol Jakarta – Cikampek

Rabu, 5 April 2023 - 13:44 WIB

Harga Tiket Moda Transportasi Darat, Laut, dan Udara Dinilai Mahal, Kemenhub Diminta Atasi Mahalnya

Sabtu, 25 Maret 2023 - 14:27 WIB

Mana yang Lebih Baik antara Content Placement dan Distribusi Press Release untuk Manajemen Reputasi Online?

Senin, 13 Februari 2023 - 14:24 WIB

Kendalikan Harga Beras, Pemkot Pasuruan Bersama Bulog Lakukan Operasi Pasar

Sabtu, 11 Februari 2023 - 13:10 WIB

PROPAMI, Universitas Muhammadiyah Aceh, dan LSP Pasar Modal Berkoordinasi untuk Edukasi dan Peningkatan Kompetensi Pasar Modal

Jumat, 10 Februari 2023 - 11:20 WIB

KADIN Aceh dan PROPAMI Berdiskusi untuk Memecahkan Masalah Bisnis di Aceh

Berita Terbaru